Bincang santai dengan para pengurus Pondok Pesantren

Maros, sabtu 04/09/2021. Tim IT SMKN 4 Takalar melakukan survei di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Darul Haq Makkaraeng dalam rangka pemasangan jaringan LAN. Dengan adanya jaringan LAN ini akan membuat sistem informasi pondok lebih mudah dalam pengelolaan administrasi.

Andriadi Nappa yang merupakan salah satu Pengurus Pondok Pesantren mengaku sangat berbahagia dengan kedatangan TIM IT dari SMKN 4 Takalar dan berharap bisa menjalin kerjasama yang baik demi kemajuan Pondok Pesantren yang Modern dan berbasis teknologi.

Saya berharap TIM IT ini bisa menjadi guru di pesantren ini untuk memberikan pengatahuan tentang teknologi dan informasi kepada seluruh santri dan santriwati agar bisa mengikuti perkembangan zaman. Ungkap Ust. Firman Ali (Pimpinan Pondok Pesantren).

Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Darul Haq Makkaraeng beralamat di jalan poros Kariango Dusun Tinggito Desa Tenrigangkae Kecamatan Mandai Kabupaten Maros merupakan naungan dari Yayasan Amal Islam Kariango yang berdiri sejak kurang lebih 10 Tahun yang lalu.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *